Butuh air, Ratusan Warga Aliansi Petani Pringsewu Unjuk Rasa Di Gedung DPRD Pringsewu.

Pringsewu, lantainewstv.com–Ratusan warga yang mengatasnamakan Aliansi Petani Pringsewu menggelar aksi damai di halaman Kantor DPRD Pringsewu, Kamis (16/11/2023) pagi.

Mereka menggelar aksi untuk menyampaikan aspirasi kepada DPRD Pringsewu, salah satunya terkait nasip para petani yang kekurangan air.

“Kami butuh air buat sawah untuk menanam padi, kami butuh diperhatikan oleh Pemerintah Daerah,” ujar kordinator aksi Wasis dalam orasinya.

Suyudi salah satu peserta aksi meminta irigasi Way Tebu sistem di Kecamatan Pagelaran supaya dinormalisasi dengan baik dan benar.

Menurutnya, irigasi Way Tebu bisa dimanfaatkan dengan baik maka para petani disana minimal bisa panen dua kali dalam satu tahun.

Ketua DPRD Pringsewu, Suherman, didampingi Wakil Ketua I Maulana M Lahudin dan Anggota DPRD Rahwoyo dan Anton Subagiyo menemui langsung rombongan aksi damai.

“Kami DPRD juga prihatin karena ini menyangkut kepentingan umun, banyak keluarga dan saudara kita yang ikut merasakan dampak kekurangan air,” ujarnya.

(Red)

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *